Agenda Prabowo-Gibran Sebelum ke Mendaftar ke KPU RI

MEDAN, siaranrakyat – Hari terkahir pendaftaran capres-cawapres Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang jatuh pada hari ini, Rabu (25/10), menyisakan pasangan Prabwo-Gibran.

Di mana sebelumnya pasangan Anies-Muhaimin, Ganjar-Mahfud telah lebih dulu mendaftarkan diri sebagai pasangan dan mengikuti tahapan demi tahapan sesuai peraturan KPU.

Beredar di grup Whatsapp Pedagang dan Pejuang Indonesia Raya (Papera) Sumut, salah satu pendukung Prabowo-Gibran, agenda pasangan fenomenal tersebut.

Dikabarkan, pukul 07.30 WIB Prabowo dan Gibran akan bertemu lebih dulu di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara.

Kemudian pukul 08.00 WIB, Prabowo-Gibran akan berangkat ke Hall Indonesia Arena GBK bersama para ketua umum parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk menyapa seluruh relawan.

Baca Juga :
DPP Lidik Pro Sulsel, Jelang Pilkada Bentuk Satgas Anti Money Politik

Selanjutnya pukul 09.00 WIB rombongan bersama partai koalisi dan relawan akan berangkat menuju Taman Suropati.

Pukul 09.30 WIB parade pakaian adat, capres-cawapres, ketua umum partai koalisi bergerak jalan kaki menuju Kantor KPU dan direncanakan tiba di KPU RI pukul 10.00 WIB. (wol/mrz/d1)

Editor AGUS UTAMA

Baca Juga :
Pasangan Anies-Cak Imin Harap PKS Tak Cabut Dukungan ke AMIN