Bermanfaat dan Akurat

BNI Indonesia Masters 2023: Kejutan! Zacha/Bela Tumbang

MEDAN, siaranrakyat – Hari kedua BNI Indonesia Masters 2023 di GOR PBSI Sumut, Rabu (6/9), menghadirkan kejutan. Unggulan utama Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela langsung tersingkir di babak 32 Besar.

Ditempatkan sebagai favorit juara ganda campuran, Zacha/Bela malah takluk di tangan Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong (Thailand) 21-15, 21-19. Zacha/Bela mengaku kurang beradaptasi dengan kondisi arena pertandingan yang berangin.

?Kondisi angin di sini tidak menentu. Hal tersebut menjadi satu di antara faktor kesulitan kami di laga ini. Hal tersebut tidak mau kami jadikan sebagai alasan kekalahan kami. Pada turnamen ini, kami sudah bermain semaksimal mungkin untuk bisa meraih kemenangan,? ungkap Zachariah.

Masih di ganda campuran, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata yang juga unggulan ketiga mengatasi Phatharathorn Nipornram/Nattamon Laisuan (Thailand) 21-13, 11-21, 21-18. Menariknya, Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani juga menghadirkan kejutan.

Baca Juga :
Rotan Nilai Mestinya Indonesia Bisa Menang Kontra Panama

Runner-up Xpora Indonesia International Challenge 2023 itu hanya butuh 19 menit untuk menyingkirkan Kona Tarun/Sri Krishna Priya Kudaravalli (India) 21-10, 21-14. Kemenangan juga diraih Yohanes Saut Marcellyno kala mengalahkan Riku Hatano (Jepang) 21-7, 19-21, 21-6. (wol/aa/d1)

Editor: AUSTIN TUMENGKOL

Baca Juga :
Xpora Indonesia International Challenge 2023: Kejutan! Unggulan Utama Kalah Perang Saudara