Bermanfaat dan Akurat

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Argentina, Brazil Beda Nasib

BUENOSAIRES, siaranrakyat – Juara bertahan Argentina hanya bisa mengalahkan Paraguay dengan skor tipis 1-0 dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol.

Dalam pertandingan yang berlangsung Jumat (13/10) di Stadion El Monumental, Buenos Aires, kemenangan tuan rumah ditentukan gol Nicolas Otamendi pada menit ketiga.

Sepanjang laga, percobaan Argentina tiga kali hanya mengenai tiang. Dua di antaranya berasal dari tendangan sudut dan tendangan bebas Lionel Messi yang masuk pada babak kedua.

Hasil ini menempatkan Argentina sementara di puncak klasemen zona Conmebol dengan nilai sembilan dari tiga laga.

Sementara itu, kemenangan di depan mata tim nasional Brazil sirna ketika Venezuela berhasil mencetak gol penyeimbang 1-1 pada menit akhir. Hasilnya, Selecao harus puas mendapatkan satu angka pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol di Stadion Arena Pantanal, Cuiaba, Jumat (13/10) pagi WIB.

Baca Juga :
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Argentina-Brazil Ricuh, Messi: Ini Harus Berakhir!

Tampil mendominasi Selecao hanya mampu mencetak satu gol ke gawang Venezuela melalui bek tengah Gabriel Magalhaes pada menit ke-50. Sementara Venezuela secara mengejutkan menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol indah Eduard Bello pada pengujung laga.

Hasil ini membuat Brazil turun ke posisi kedua dengan perolehan angka tujuh dari dua kemenangan dan sekali imbang. Selecao terpaut dua angka di bawah Argentina, yang menempati kursi pertama.

Sedangkan Venezuela bertahan di kursi keenam mengumpulkan nilai empat via satu kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah. Poin tersebut sama dengan timnas Chile dan Uruguay. (wol/republika/ari/d1)

Baca Juga :
Liga Italia: Pioli Ogah Minta Maaf, Inzaghi Tak Ingin Terbuai