JAKARTA, siaranrakyat – Bakar-Bakaran memang menjadi salah satu kegiatan menyambut momen pergantian tahun. Bahan bakar-bakaran pun beragam, mulai dari ayam, daging, hingga jagung.
Jika bosan membuat menu ayam bakar yang hanya diolesi kecap saat pesta bakar-bakar. Anda dapat mencoba resep Ayam Bakar Madu yang satu ini dengan cita rasa manis dan gurih yang menyatu. Berikut resep Ayam Bakar Madu lengkap dengan cara pembuatannya, seperti dilansir dari Youtube MasakTV.
Bahan :
- 1 ekor ayam negeri
- 2 buah jeruk nipis
- Garam
- Lada
Bumbu Halus :
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 1 btg sereh
- 50 g cabai keriting
- 100 g gula jawa
Bumbu baluran :
- 300 ml madu
- 60 ml kecap manis
- 60 ml kecap asin
- 60 ml saus inggris
- 50 ml minyak
- 5 sdm bumbu ungkep ayam
- Garnish :
- Lalapan
- sambal
Cara Membuat :
1. Baluri ayam dengan jeruk nipis lalu diamkan.
2. Ungkep ayam dengan bumbu halus hingga ayam matang kurang lebih 30 menit lalu diamkan ayam dalam bumbu ungkepan kurang lebih 1 jam.
3. Angkat ayam dari bumbu ungkepan lalu taruh ayam dalam bakaran.
4. Olesi ayam dengan minyak dan bakar ayam hingga bagian luar agak garing.
5. Olesi ayam dengan bumbu baluran disemua bagian.
6. Bakar ayam hingga ayam terkaramelisasi dengan baik dan sajikan
(wol/okezone/eko/d1)